flower flame, cara bikin bunga yang dibakar

Selasa, Mei 14, 2013


Akhir bulan April kemarin saya posting cara bikin flower flame, bunga yang dibakar.






Bunga-bunga cantik yang pinggirannya melengkung ini bisa untuk dirangkai dan dikombinasi dengan beberapa jenis dan warna bunga kain lainnya, juga untuk percantik blus-blus feminin, dibuat asesoris, dan scarf....nanti saya akan posting juga ya scarf made in cozycraftstudio.





Cara bikinnya mudah kan, yang penting hati-hati ketika membakar bagian pinggiran kelopak bunganya.



Bunga-bunga oranye ini  siap dijadikan gelang, kalung, dan penghias scarf.




Kalau untuk dijadikan asesoris, bisa menggunakan glue gun ketika menyusun lembaran-lembaran bunga yang sudah dibakar. Susun paling bawah mulai dari ukuran lembaran terbesar dan semakin keatas semakin mengecil ukurannya. 
Untuk penghias baju dan scarf, susunan lembaran bunganya sebaiknya dijahit supaya  tidak terlepas ketika di laundry.
Sebagai pemanis bunga, tambahkan mote, manik atau hisan kancing oke juga.

You Might Also Like

0 komentar

Subscribe