cara bikin yo-yo mini polkadot blouse
Rabu, Agustus 24, 2011
yo-yo craft?....gak pernah bosen!...
Kali ini di kain sheer hijau olive aksen mini polkadot. desain loose cutting, biasa disebut blus kelelawar.
Polanya mirip baju bodo, hanya edgingnya dibuat oval dan dijahit sendiri tentunya.
Bikinnya gampang.... bulatkan kain, saya pake cetakan gelas melamine , gunting, tekuk kedalam pinggirnya setebal kira-kira 0.5 cm dan jelujur, lalu tarik benangnya membentuk kerut dan simpulkan.
Kumpulan yo-yo diatur berjejer sepanjang lingkar leher muka belakang, bahu dan menerus sampai ujung sisi lengan.
Pada bagian depan leher, yo-yo disusun membentuk segitiga terbalik untuk mengimbangi kesan lebar desain dan memberi ilusi kurus pada pemakainya, heheheee....penting itu!
0 komentar